Tuesday, October 2, 2012

tips menyehatkan kulit kepala agar rambut sehat

Tips rambut sehat



Rambut sehat

Rambut sehat adalah dambaan setiap orang, untuk itu kulit kepala perlu sehat juga sebagai dasarnya. Biasanya untuk kesehatan kulit kepala, orang mempergunakan masker yang terbuat dari lumpur asli. Ada beberapa cara yang perlu dicoba untuk menyeimbangkan aktifitas rambut dan kulit kepala saat menyerap minyak.

 

 

Masker sayuran untuk rambut sehat

Sayuran hijau
          Beberapa sayuran berwarna hijau, baik satu macam ataupun sebagai campuran (kombinasi) baik untuk kesehatan rambut.
          Ambillah segenggam bayam dan peterseli yang telah dilembutkan, brokoli, mentimun, ataupun sayuran berwarna hijau lainnya.
         Rebus sayuran dengan 0,5 gelas air. Kemudian di blender dan gunakan air rebusan tadi untuk mengencerkan, sampai berbentuk pasta, biarkan menjadi dingin.
         Oleskan pasta yang terbuat dari kombinasi sayuran tadi ke kulit kepala dengan sikat rambut atau sisir yang biasa digunakan untuk mengecat rambut, biarkan selama 15 menit, kemudian bilaslah dengan air dingin. Hal ini dapat menyehatkan rambut.

Masker putih telur untuk rambut sehat

Putih telur

          Siapkan 1 telur ayam kampung, ambil putihnya saja.
          Kocok putih telur ayam kampung sampai mengembang.
         Gosokkan ke kulit kepala yang kering, dengan bantuan sikat rambut, atau sisir yang biasa digunakan untuk mengecat rambut.
          Biarkan selama 15 menit sampai mengering, lalu dibilas dengan air dingin


No comments:

Post a Comment